Jumat, 23 Maret 2012

Member Alfamart-KAO Factory Visit

Pada tanggal 10 dan 17 November lalu, terdapat 60 Member Alfamart yang beruntung dapat mengikuti KAO Alfamart Factory Visit. Mereka adalah Member Alfamart yang aktif menggunakan Kartu Member Alfamartnya setiap mereka berbelanja di Alfamart. Member Alfamart tersebut mengunjungi pabrik serta diberikan kesempatan untuk melihat proses pembuatan produk KAO. Kesempatan ini, eksklusif hanya

 untuk Member Alfamart. Maka dari itu, jika Anda belum terdaftar sebagai Member Alfamart segera daftarkan diri Anda ke toko Alfamart terdekat agar Anda dapat menikmati manfaat serta program-program eksklusif untuk Member Alfamart. Jika Anda sudah terdaftar, selalu gunakan Kartu Member Alfamart Anda setiap Anda berbelanja di Alfamart dan tunggu kejutan-kejutan menarik dari Alfamart untuk Anda. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi customer care Alfamart di 0-800-1-234-234, sms 0817-111-234 dan website www.alfamartku.com. Berikut beberapa dokumentasi dari KAO Alfamart Factory Visit tersebut

Alfamart Akan Bentuk Komunitas Donor Darah di 17 Cabang


Ditulis pada Thursday, 19 January 2012 | Font Size : A- A A+
Alfamart menargetkan 17 cabang Alfamart di seluruh Indonesia akan membentuk komunitas pendonor darah tahun ini.
Kegiatan CSR Mandiri - SEHATI (Setetes Darah Alfamart Untuk Pertiwi) Cab. Cikokol (4 Januari 2012) 2(upload)“Target kami adalah di 17 cabang Alfamart di seluruh Indonesia akan ada komunitas ini sehingga dapat membantu masyarakat sekitar Alfamart yang membutuhkan donor darah,” kata Fathurrahman, Corporate Community Relation Manager Alfamart mengatakan dalam acara donor darah di Toko Alfamart Cikokol, dalam rilis yang diterima Tribunnews.com, Kamis (5/1/2012).
Hal ini adalah bentuk kepedulian Alfamart dalam membantu kegiatan Palang Merah Indonesia (PMI) mengumpulkan darah. Setelah peluncuran mobil donor darah Alfamart untuk PMI di media September 2011 dan diiringi dengan beragam kegiatan donor darah di Jakarta, di awal tahun 2012 ini Alfamart kembali menggelar aksi donor darah di yang diprakarsai oleh Alfamart Cabang Cikokol
“Ini merupakan kegiatan lanjutan dari yang sudah kita jalankan di tahun lalu, hanya saja mulai tahun 2012 ini Alfamart akan membentuk komunitas pendonor darah yang dimulai hari ini dari Alfamart Cabang Cikokol,” jelasnya.
Menurut Fathurrahman, kegiatan ini akan terus berlanjut ke cabang-cabang Alfamart lainnya sehingga nantinya di masing-masing cabang akan ada satu komunitas pendonor darah.
Untuk tahap awal, masing-masing cabang akan mengumpulkan 50 pendonor darah. Hal ini disesuaikan dengan kapasitas mobil donor darah. Ke depan, menurut Fathurrahman jumlah ini akan terus ditingkatkan.

Alfamart Resmikan ‘Rumah Komunitas’ untuk Masyarakat

Jakarta, 18 Februari 2012 – PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk. sebagai pemilik jaringan minimarket Alfamart kembali membuat satu gebrakan baru dalam memberikan layanannya kepada konsumen yakni dengan menyediakan satu ruangan serbaguna yang diberi nama Rumah Komunitas’.
Rumah Komunitas merupakan satu ruang khusus yang ada di gerai-gerai Alfamart pilihan yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar sebagai wadah untuk berkumpul, bersosialisasi, berinteraksi, bermusyawarah dan beragam aktivitas lainnya.
“Ini merupakan bentuk pengabdian kami kepada masyarakat yang membutuhkan ruang untuk beraktivitas,” kata Solihin, Corporate Affair Director Alfamart.
Menurut Solihin, Rumah Komunitas tersebut dapat digunakan oleh semua lapisan masyarakat secara gratis seperti kelompok arisan, karang taruna atau komunitas-komunitas lainnya untuk melakukan berbagai aktivitas seperti arisan, ulang tahun, nonton bareng, demo masak, senam, karang taruna, rapat warga, dan berbagai aktivitas di luar SARA dan POLITIK.
“Tujuan Rumah komunitas ini adalah selain mengakomodir masyarakat sekitar yang membutuhkan tempat untuk beraktivitas juga untuk menggiatkan komunitas-komunitas di sekitar gerai Alfamart serta menciptakan hubungan timbal balik yang baik antara Alfamart dan masyarakat,” katanya.
Fasilitas dan Tata Cara Pengajuan
Beragam fasilitas yang dapat dimanfaatkan masyarakat di dalam Rumah Komunitas di antaranya adalah ruangan berAC, meja-kursi, sound system dan kamar mandi. Bagaimana cara-cara masyarakat untuk memanfaatkan ruangan tersebut?
Pertama perwakilan masyarakat/komunitas harus datang ke gerai Alfamart yang memiliki Rumah Komunitas untuk melihat jadwal pemakaian ruangan dan bertemu dengan pejabat toko. Kemudian pejabat toko akan memberikan
form yang harus diisi.
Kedua, setelah form tersebut diisi harus dibawa ke kantor RT/RW tempat Rumah Komunitas tersebut berdomisili untuk memperoleh perijinan.
Ketiga, membawa form yang telah diisi dan ditandatangani dan dicap oleh pejabat RT/RW ke gerai Alfamart untuk diperiksa. Jika disetujui, pejabat toko akan mencetak struk pemakaian ruangan Rumah Komunitas dan diberikan kepada perwakilan masyarakat atau komunitas. Dalam struk tersebut terdapat jadwal pemakaian Rumah Komunitas.
Terakhir, bawa dan tunjukkan struk tersebut kepada pejabat toko untuk divalidasi sesaat sebelum masyarakat menggunakan Rumah Komunitas. Jika valid, maka pejabat toko akan menandatangani dan mencap struk tersebut. Setelah itu, barulah masyarakat dapat menggunakan Rumah Komunitas.
“Kami berharap Rumah Komunitas ini memberikan manfaat yang bagus bagi lingkungan sekitar dan benar-benar dapat digunakan sebaik-baiknya oleh masyarakat, tidak disalahgunakan,” pungkas Solihin.
PT Sumber Alfaria Trijaya sebagai perusahaan pengelola minimarket Alfamart berdiri pada tanggal 18 Oktober 1999 dan menjadi sebuah perusahaan terbuka pada akhir tahun 2009. Sejalan dengan visinya “Untuk menjadi jaringan distribusi ritel terkemuka yang dimiliki oleh masyarakat luas, berorientasi kepada pemberdayaan pengusaha kecil, pemenuhan kebutuhan dan harapan konsumen, serta mampu bersaing secara global”, Alfamart tumbuh dengan pola kerjasama waralaba dan Operator Mandiri.
Terimakasih.
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi :
Choirullah


Senior Corp. Comm Manager
Telp. (021) 557 55 966 ext. 22017

Tips Member alfamart

Rabu, 21 Maret 2012

Promo Member Alfamart Minimarket Lokal Terbaik Indonesia

  1. Sebagai Minimarket Pertama yang memiliki member terbanyak di Indonesia Alfamart memberikan banyak inovasi untuk memanjakan membernya. Salah satunya adalah dengan konsisten 2 minggu sekali  memberikan Promo khusus untuk member-membernya baik untuk berbelanja di Alfamart atau pun di merchant-merchant yang banyak bekerja sama dengan Alfamart untuk memberikan potongan harga atau harga spesial.

 Member Alfamart
Adalah sebutan untuk para pelanggan setia Alfamart. Para member Alfamart akan mendapatkan berbagai macam keuntungan dan kejutan special dari Alfamart seperti: HematKu, Kalender Belanja, Specialku dan Hadiahku,serta program ekslusif lainnya. Member Alfamart adalah pelanggan yang memiliki dan bergabung dalam keanggotaan Kartu AKU, A Card Flazz atau Kartu AKU BNI.
Kartu Aku

  1. Kartu AKUAdalah kartu member yang pertama kali diluncurkan Alfamart pada tahun 2005. Dengan Kartu AKU, Member akan dapat memperoleh manfaat dan berbagai macam keuntungan serta promo-promo menarik yang tidak dapat diikuti oleh pelanggan lain yang bukan merupakan member Kartu AKU. Kartu AKU berlaku Nasional di Alfamart seluruh Indonesia.

A Card Flazz

A Card FlazzAdalah Kartu Member Alfamart yang di luncurkan pada 15 Mei 2010 bekerja sama dengan Flazz BCA, yang selain berfungsi sebagai kartu member juga dapat digunakan sebagai alat pembayaran/transaksi karena A Card Flazz merupakan Kartu Prepaid (kartu non rekening yang dapat menyimpan uang untuk keperluan berbagai transaksi).
A Card Flazz dapat digunakan sebagai alat pembayaran tidak hanya diseluruh outlet Alfamart, Alfamidi ataupun Alfaexpress tetapi juga diseluruh merchant Flazz antara lain restoran, salon, toko buku, parkir, bioskop dan masih banyak lagi. Untuk sementara ini, A Card Flazz berlaku di Jabodetabek, Surabaya

Kartu Aku BNI

Kartu AKU BNIMerupakan salah satu Kartu Member Alfamart yang di luncurkan pada 1 Januari 2010, merupakan kerjasama antara Alfamart dengan Bank BNI. Kartu AKU BNI merupakan kartu multifungsional, yang selain berfungsi sebagai kartu member, juga berfungsi sebagai alat pembayaran. Pengguna Kartu AKU BNI juga akan mendapatkan berbagai keuntungan dan kejutan spesial dari Alfamart serta tentunya dapat mengikuti program-program eksklusif khusus member di Alfamart. Untuk saat ini, Kartu AKU   BNI berlaku di  Alfamart Jabodetabek.

8 Keuntungan Member Alfamart
1. Hematku dan Kalender Belanja

Program ini adalah program khusus Member Alfamart, dimana member akan mendapatkan potongan harga khusus member untuk produk-produk tertentu sesuai dengan periode promosi. Dengan menunjukkan Kartu Member di kasir saat melakukan pembayaran, maka otomatis Member akan mendapatkan potongan harga untuk produk-produk tersebut. Untuk info produk HematKu dan Kalender Belanja terdapat di leaflet Alfamart yang terbit setiap dua minggu sekali atau poster yang ada di Alfamart terdekat.

2. Spesialku dan HadiahkuSesuai dengan namanya, Specialku merupakan produk-produk special yang di hadirkan hanya untuk Member Alfamart. Produk-produk SpesialKu ini, hanya dapat di beli oleh Member Alfamart dengan menunjukkan Kartu Member pada saat melakukan pembayaran di kasir. Sedangkan HadiahKu adalah program hadiah langsung atau undian yang hanya dapat diikuti oleh Member Alfamart. Member akan mendapatkan token yang akan di undi untuk mendapatkan hadiah tertentu atau Member akan mendapatkan hadiah langsung sesuai dengan program atau promo yang sedang berlangsung. Member dapat mengetahui jumlah token melalui SMS ke nomor 0817-111-234 dengan mengetik : TOKEN (spasi) Nomor Kartu atau dengan menghubungi Customer Care Alfamart di 0-800-1-234-234.


Program ini adalah program promo khusus member dengan periode yang relatif lebih panjang, minimal 1 bulan,program ini khusus untuk member, mekanisme program bisa berupa Fair (misalnya P&G fair, Kalbe Nutritional fair,dll) ataupun Program tahunan khusus member yang tentunya sudah sangat dikenal “Bukti Kasih Untuk Anda” yang dikenal dengan BKUA
4. Redemption For “Member Alfamart

Program ini merupakan program tahunan untuk Member Alfamart. Dimana Member akan mendapatkan poin setiap berbelanja min. Rp.50.000 pada periode yang sedang berlangsung. Member dapat menukarkan poin-poin tersebut dengan hadiah ekslusif dan menarik pada periode yang telah ditentukan. Member dapat mengetahui jumlah poin melalui SMS ke nomor 0817-111-234 dengan mengetik : POIN (spasi) Nomor Kartu atau dengan menghubungi Customer Care Alfamart di 0-800-1-234-234.

5. “Member Alfamart” Thematic Promo

Promo ini adalah kejutan khusus untuk memperingati hari-hari tertentu (misalnya: Hari Valentine, Hari Pelanggan Nasional, Hari Batik Nasional, dll). Promo ini hanya dapat diikuti oleh Member Alfamart dengan menunjukkan Kartu Member (Kartu AKU, A Card atau Kartu AKU BNI).
6. Special Treatment for “Member Alfamart” Birthday

Program ini khusus untuk Member Alfamart yang berulang tahun. Member terpilih akan mendapatkan kejutan dari Alfamart di hari ulang tahunnya, dengan harapan program ini menjadi best moment yang tidak terlupakan untuk Member Alfamart.
7. Special Event/Activities For “Member Alfamart”

Beauty Class, Arisan Gratis, Cooking Class, Buka Puasa Bersama, Factory Visit adalah beberapa event khusus yang hanya dapat diikuti oleh Member Alfamart. Para Member diberi kesempatan untuk mengikuti berbagai macam kegiatan menarik di setiap event tersebut yang tentunya akan menjadi pengalaman berharga bagi Member Alfamart. Selain event-event tersebut, akan terdapat lebih banyak lagi event menarik yang hanya dapat diikuti oleh Member Alfamart.
8. Merchant For “Member Alfamart

Member Alfamart akan mendapatkan potongan harga, penawaran dan promo menarik di merchant-merchant yang bekerjasama dengan Kartu Member Alfamart di Indonesia. Selain itu, dengan A Card FLazz, Member juga dapat menikmati berbagai macam penawaran dan promo menarik di merchant-merchant Flazz BCA di seluruh Indonesia.